Apel Pagi Diskominfo
Sumber Gambar :Kota Serang – Pasca Hari Raya Idul Adha 1440 Hijiryah yang jatuh pada hari Minggu tanggal 11 Agustus 2019, Dinas Komunikasi, Informatika Statistik dan Persandian Provinsi Banten masih tetap melaksanakan apel pagi, di halaman Gedung Dinas Perhubungan Kawasan Pusat Pemerintah Provinsi Banten (KP3B), Curug – Kota Serang, Senin (12/08/2019). Adapun yang menjadi pemimpin apel pada pagi ini yaitu Kepala Dinas Komunikasi, Informatika Statistik dan Persandian Provinsi Banten Komari, S.Pd., MM. Apel tersebut diikuti oleh jajaran Eselon III, Eselon IV, staff dan Non PNS Dinas Komunikasi, Informatika Statistik dan Persandian.